Sinergitas BPS Kota Semarang dengan Prodi Statistika Universitas Muhammadiyah Semarang - News - BPS-Statistics Indonesia Semarang Municipality

April 2024 terjadi inflasi year on year Kota Semarang sebesar 3,01 persen

Sinergitas BPS Kota Semarang dengan Prodi Statistika Universitas Muhammadiyah Semarang

Sinergitas BPS Kota Semarang dengan Prodi Statistika Universitas Muhammadiyah Semarang

March 21, 2022 | Other Activities


Jumat (18/03) bertempat di gedung aula Universitas Muhammadiya Semarang, BPS Kota Semarang bersama Unimus Prodi S1 Statitistik FMIPA melaksanakan kegiatan penandatangan perjanjian kerjasama terkait perekrutan mahasiswa Unimus sebagai Petugas Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala BPS Kota Semarang, Fachruddin Tri Ubajani yang didampingi oleh Bambang Wahyu Ponco Aji, Yusnita Dewanti, dan Saiful Adhi S. Sedangkan perwakilan dari FMIPA Unimus dihadiri langsung oleh Dekan FMIPA Dr. Eny Winaryati dan Kaprodi S1 Statistika, Indah Mafaati Nur.

Penandatanganan kerjasama ini didasari adanya kegiatan Pemuktahiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023 yang dilakukan oleh BPS di awal bulan Maret 2022, dan diharapkan dengan adanya sinergitas ini  dapat pula dilanjutkan dengan berbagai bentuk kolaborasi lain antara BPS Kota Semarang dengan Prodi Statistika Universitas Muhammadiyah Semarang diantaranya PKL dan perekrekrutan petugas lapangan dari mahasiswa untuk kegiatan BPS lainnya sebagai bentuk gambaran pengenalan lapangan kerja di dunia yang sebenarnya bagi mahasiswa.(anto)
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kota SemarangJl. Inspeksi Kali Semarang No.1

Semarang-Jawa Tengah; Telp (024) 3546413

Faks (024) 3546413

e-mail : bps3374@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia